Jumat, 08 Oktober 2021

PEMBELAJARAN HIBRID VS BLENDED

 

Hybrid Learning  adalah kombinasi antara pembelajaran tradisional di kelas dengan pembelajaran diluar kelas.

Teknologi pembelajaran hibrid ini sebenarnya dahulu adalah karena kemajuan teknologi pendidikan itu sendiri sehingga pembelajaran bisa di rumah bisa di sekolah, bisa dimasyarakat, bisa diperjalanan, bisa disekolah dan  bisa dimana saja. Semua saling dicampur, dihibrid kan dijadikan satu. Karena pandemi covid 19 maka ada fenomena baru yaitu pembatasan masuk ke sekolah atau giliran masuk ke sekolah. Pergantian masuk kelas ini dikarenakan masih adanya covid-19. Persyaratannya siswa yang masuk tidak boleh penuh. Selain itu orang tuanya juga belum semua menyetujui anaknya untuk bisa ke sekolah.

Apapun itu belajar harus tetap berjalan, proses pembelajaran harus tetap berlangsung. Kita gunakan berbagai macam teknologi untuk mendukung proses belajar mengajar. Bapak ibu guru hanya hanyalah arsitek proses pembelajaran, sedangkan  pusat pembelajaran ada di siswa. Di manapun siswa kita berada harus tetap kita layani, harus kita perhatikan, harus kita tetap temani dan terus belajar. karena siswa ada dimana-mana maka teknologi memegang peranan yang sangat penting

Perbedaan Hybrid dengan Blended  bisa dijelaskan dari contoh berikut. Ibu-ibu suka membuat jus dengan blender. Memblender  dengan mencampur buah manga, buah alpukat, buah jambu kemudian jadilah jus buah. Beberapa buah  dimasukkan dalam blender kemudian di jus itu namanya blended karena sudah tidak bisa dipisah-pisahkan lagi. Sudah tercampur menjadi satu. Jika anak bermain lilin warna merah, dicampur dengan lilin warna biru kemudian dicampur lagi dengan lilin warna merah dan diaduk menjadi satu, maka sudah tidak bisa dipisahkan lagi. Bermain lilin itu juga blended.

Sedangkan kalau anak bermain lego itu hybrid. Lego  ada warna merah, warna biru, warna merah kemudian kita rakit maka jadilah rumah, menjadi kapal atau menjadi robot. Bisa dicopot-copot lagi. Bisa dipisah-pisahkan lagi, dinamakan hybrid. Jadi  Hybrid lebih less integrated dibanding blebded.

Kenapa di Indonesia sebagai negara berkembang mulainya dari hybrid karena tidak mudah pindah dari yang sifatnya konvensional menuju ke blended penuh. Blended itu bukan saja sesinya tercampur, juga maind setnya juga sudah tercampur.

Materi : Ekoji Channel

2 komentar:

HAKEKAT GURU

HAKEKAT GURU Pengertian guru menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki arti orang yang mengajar. Jika profesinya mengajar baik di seko...