Minggu, 22 November 2020

7 Komponen Perlu diperhatikan Saat Perawatan Berkala

Kalau kita sudah memiliki mobil impian, entah apa itu merknya dan berapa rupiah harganya tentu mobil tersebut adalah mobil impian yang ingin kita punya. Mobil yang sudah kita beli wajib kita rawat dengan baik. Merawat mobil tersebut dapat memperpanjang masa guna dan untuk memastikan agar harga jual tetap bernilai tinggi dan selalu nyaman dan aman saat dikendarai. Itulah gambaran kalau kita pemilik mobil yang memperhatikan perawatan mobil.


Tapi ternyata kalau kita termasuk kelompok yang cuek-cuek saja dengan mobil kita . Kita hanya mau memakainya saja tanpa mau merawatnya. Apa kita pikir mobil yang kita pakai tanpa mengalami kendala ?  Termasuk golongan manakah kita, yang mau merawat atau yang tidak mau merawat mobil kita.

Perawatan mobil harus dilakukan secara teratur atau berkala. Hal ini dimaksudkan agar mobil selalu dalam kondisi prima atau optimal dan tidak akan mengalami masalah saat digunakan. Beberapa perawatan memang hanya pengecekan saja namun kalau sudah waktu pemakaian yang lama maka mau tidak mau akan melakukan pergantian suku cadang yang wajib dilakukan pemilik kendaraan. Penggantian suku cadang yang terlambat dapat menimbulkan masalah kapan saja.

Dalam perawatan berkala kita wajib mengganti komponen berikut agar mobil tetap bekerja dengan baik. Apakah komponen tersebut yang wajib kita ganti apabila sudah melewati masa pakai.

1. Oli Mesin
Oli mesin berfungsi untuk melumasi bagian dalam mesin dan menjaga bagian-bagian yang bergesekan dalam mesin bekerja dengan baik. Oli juga berfungsi sebagai pendingin mesin. Karena oli mesin merupakan bagian yang penting maka oli harus diganti pada 1.000 km pertama pemakaian. Penggantian oli berkala wajib dilakukan.

2. Busi
Busi teermasuk komponen sistem pengapian yang berfungsi untuk memantik api agar pembakaran dalam mesin daat berlangsung dengan baik. Jika busi sudah kotor maka perlu dibersihkan agar kerja dari busi tdak terganggu. Apabila sudah melewati masa pakai misalnya sudah 20.000 km dan 50.000 km maka busi wajib untuk diganti.

3. Kanvas Rem

Fungsi pengereman tidak bisa dipandang enteng. Penggunaan mobil sehari-hari ditambah kondisi berkendara di kota yang sering berhenti membuat kanvas rem bekerja keras. Penggantian komponen ini biasanya di sesuaikan dengan waktu pemeriksaan rutin kendaraan atau setiap 20.000 km sekali pemeriksaan. 

4. Kanvas Kopling

Fungsi kanvas kopling adalah membantu mengirimkan tenaga mesin ke roda. kanvas kopling cepat habis karena kondisi jalan. Penggantian kanvas kopling disarankan saat memasuki 10.000 dan 50.000 km atau pemeriksalah setiap perawatan rutin kendaraan.

5. Aki

Aki merupakan bagian penting dalam mobil. Pasokan listrik dari aki mampu membuat seluruh fungsi mobil bekerja secara normal. Saat aki sudah lama dipakai, biasanya dua atau tiga tahun akan menimbulkan masalah kelistrikan dan sebaiknya segera ganti aki.

6. Lampu

Bagian lampu merupakan salah satu komponen yang harus sering di ganti. Usia pakainya dipengaruhi oleh masalah kelistrikan biasanya karena pemasanganya yang tidak benar dan kerusakan dari luar. Umur pakai lampu saat ini rata rata 1,5 tahun maksimal penggunaan .

7. Filter

Setiap filter di kendaraan memiliki usia pakai yang relatif rendah. Fungsinya untuk menjaga kualitas bahan yang digunakan kendaraan sesuai standar dan berjalan sebagaimana fungsinya. Filter yang kerap diganti biasanya filter oli, ilter bahan bakar, filter udara, dan filter pendingin kabin kendaraan. rata rata filter tersebut di ganti setiap 5.000 km, 10.000 km, 20.000 km, dan 50.000 km.


Jadi gini gaessss.... setiap bulan wajib bagi kendaraan sobat melakukan perawatan rutin, jangan sampai kerusakan kecil membuat keselamatan dan kenyamanan anda berkurang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HAKEKAT GURU

HAKEKAT GURU Pengertian guru menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia memiliki arti orang yang mengajar. Jika profesinya mengajar baik di seko...